Kamis, 08 November 2012

Tak Punya Uang, PSSI Patungan Kumpulkan Dana untuk Timnas


TRIBUNNEWS.COM – Pengurus PSSI hingga kini terus mencoba mengumpulkan dana untuk biaya keberangkatan Timnas Indonesia yang akan berlaga di Piala AFF 2012.
“Kami harus mencari dana sebesar Rp 2 miliar agar timnas bisa berlaga di Piala AFF 2012. Dana itu akan dikumpulkan dari anggota PSSI atau masyarakat yang ingin membantu,” ujar Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin di Jakarta, Rabu (7/11/2012).
Djohar mengatakan, hingga saat ini PSSI memang belum mendapatkan bantuan dana dari pemerintah. “Kami sudah mengajukan proposal dana ke Kemenpora, tetapi karena prosedur yang ada, dana itu belum dapat dicairkan dalam waktu dekat. Saya yakin Menpora akan membantu, sebab ini membawa nama negara,” tambahnya.
Beberapa organisasi masyarakat mencoba membantu mengumpulkan dana bagi timnas. Salah satunya adalah Forum Diskusi Suporter Indonesia (FDSI) yang mengambil inisiatif untuk melakukan penggalangan dana dalam rangka membantu Timnas Indonesia yang dipersiapkan berlaga di Piala AFF 2012.
Kelompok suporter Bonekmania, pendukung klub Persebaya, juga menjadwalkan menggalang koin Timnas Indonesia to AFF 2012. Kegiatan itu rencananya akan digelar di Taman Bungkul Jl. Raya Darmo Surabaya pada Minggu (11/11/2012).

Penulis: Glery Lazuardi  |  Editor: Dodi Esvandi  |  Sumber: Tribun Jakarta
Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di gaptek32

Ads here

2 komentar:

  1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
    Balasan
    1. $(function() {
      $('.cm_wrap p').find('a').contents().unwrap();
      });

      Hapus

 
© 2012 gaptek template v3 - All Rights Reserved | Powered by Blogger